Tips Mengatasi Mual dan Muntah untuk Ibu Hamil
dr. Arief | May 8, 2009Bukan hal yang aneh kalau kita lihat ibu hamil “mengeluarkan bunyi-bunyian” khas seperti layaknya orang mau muntah. Hal ini dalam dunia kedokteran disebut sebagai Hyperemesis Gravidarum atau orang awam menyebutnya Morning sickness. Selama tidak sampai muntah, biasanya keadaan “eneg” tersebut tidak terlalu bermasalah dalam arti tidak sampai bikin yang bersangkutan lemes berat sampai harus opname. Tapi perlu diingat bahwa keadaan tersebut tidak hanya berpengaruh bagi diri sang ibu, tapi juga ke janin dalam kandungannya. Jadi meski tidak sampai muntah tapi kalau tidak bisa makan sama sekali jadilah itu suatu keadaan emergency.
Pengen tau caranya untuk mengatasi morning sickness ? Berikut tips nya
- Usahakan “ngemil” saat bangun tidur.
- Awali hari dengan kegiatan yang menyenangkan.
- Jangan biarkan perut dalam keadaan kosong; makanlah dalam porsi yang sedikit tapi sering. Ini perlu untuk mengatasi peningkatan kadar asam lambung pada ibu hamil.
- Pilih makanan yang lebih mudah dicerna. Hindari makanan pedas, bersantan, dan asam karena memperberat kerja dan kondisi lambung.
- Buat variasi menu makanan supaya tidak cepat bosan.
- Jangan sampai kekurangan cairan. Konsumsi makanan yang berkadar air tinggi seperti sayur dan buah.
- Konsumsi vitamin B6, Jahe, dan Madu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar